Tips Mengecat Rumah Menyambut Hari Raya

Bagikan Ke
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Sudah umum di masyarakat kita, bahwa Hari Raya Idul Fitri dijadikan kesempatan untuk saling mengunjungi teman atau saudara yang lama tidak berjumpa.  Maka alangkah baiknya bila kita dapat menyambut tamu-tamu spesial kita dengan merubah tampilan rumah kita, minimal dengan mengecat ulang agar terlihat lebih menawan.

Apa sajakah tips mengecat rumah yang harus diperhatikan untuk menyambut Lebaran ini?

• Pertimbangkan Waktu

Sebagian orang lebih suka mengecat rumah hampir berdekatan dengan waktu lebaran. Namun hal ini bisa saja akan membuat pengerjaan cat menjadi terburu buru dan tidak memiliki hasil yang maksimal. Baiknya  Anda yang akan melakukan pengerjaan cat sendiri atau menyerahkannya pada tukang, maka estimasikan pengecatan rumah sesuai dengan banyaknya bidang atau ruang yang harus dicat.

• Libatkan Keluarga 

Mengecat rumah terutama untuk rumah yang telah ditinggali, maka perlu sekali melibatkan seluruh keluarga yang tinggal dalam rumah. Hal ini penting untuk mendiskusikan warna apa yang disepakati.

• Pemilihan Warna

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pemilihan warna cat rumah. Yang terutama adalah konsep rumah. Sesuaikan warna cat yang dipilih dengan konsep rumah. Agar konsep rumah dan cat yang dipilih tidak bertabrakan dan membuat tidak enak dipandang.

Warna cat rumah juga harus lebih disesuaikan dengan fungsi ruangan. Tidak semua warna akan cocok untuk ruangan makan misalnya. Dan juga ada warna warna khusus yang akan lebih cocok untuk ruang dapur.

Itulah beberapa tips dalam mengecat rumah sebelum Lebaran yang bisa anda perhatikan.

Bagikan Ke
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

About Us

CitraLand Gama City Medan merupakan kota mandiri dengan berbagai fasilitas kota prestisius pertama yang mengintegrasi kawasan hunian eksklusif dengan pusat bisnis modern, mall, apartment, sekolah, universitas, rumah sakit, club house dan waterpark

Office

  • Jl. Boulevard Barat Raya Kav 01 CitraLand Gama City Medan 20371 - Indonesia
  • citralandgamacity@ciputra.com
  • 0617385588
  • Everyday 8.30 am - 5.30 pm

©2023  |  

CitraLand Gama City  |